Belajar Ringkas Persoalan Tafsir Mimpi - Al Faqih
News Update
Loading...

27 Maret 2020

Belajar Ringkas Persoalan Tafsir Mimpi

Halo sob, kalian pasti pernah mengalami mimpi kan? Mulai dari mimpi yang mainstream (makan seblak pedes level 15), yang horror (dikejar-kejar Mbak Kunti) atau mimpi yang paling mustahil terjadi sekalipun (berakhirnya masa jomblo).

Sebenarnya mimpi itu apa sih?

Sedangkan dalam Islam sendiri, memang tidak dijelaskan dengan detail dan pasti hakikat mimpi itu apa (mungkin ada beberapa, tetapi tidak menjadi kesepakatan ulama), namun ada beberapa ayat Al Qur’an dan Hadits yang menceritakan atau menjelaskan sesuatu yang terkait dengan mimpi. 


Sebut saja kisah mimpinya Nabi Yusuf AS yang melihat sebelas bintang, matahari dan bulan bersujud kepada beliau, juga tentang mimpinya Raja Al Aziz dan dua orang penghuni penjara pada zaman beliau. Contoh lainnya adalah mimpi Nabi Ibrahim AS yang menyembelih puteranya, Nabi Ismail AS.

Sedangkan contoh pembahasan terkait mimpi dalam Hadits diantaranya,

رُؤْيَا الْمُؤْمِنِيْنَ جُزْءٌ مِنْ سِتَّةٍ وَأَرْبَعِيْنَ جُزْءًا مِنَ النُّبُوَّةِ
(صحيح البخاري)

“ Mimipi orang-orang mu’min adalah satu bagian dari 46 bagian kenabian “

إِذَا رَأَى أَحَدُكُمْ رُؤْيًا يَكْرَهُهَا فَلْيَبْصُقْ عَنْ يَسَارِهِ ثَلَاثًا وَلْيَسْتَعِذْ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ ثَلَاثًا وَلْيَتَحَوَّلْ عَنْ جَنْبِهِ الَّذِيْ كَانَ عَلَيْهِ (صحيح سنن ابن ماجه)

“ Jika salah seorang diantara kalian melihat mimpi yang ia tidak senangi, maka meludahlah ke arah kiri 3x, mintalah perlindungan pada Allah dari syetan 3x dan rubahlah posisinya (posisi tidur). “

Cakep guys ? Nah percaya atau tidak, mimpi berpengaruh bagi sebagian orang. Bagi orang sholeh, mimpi bisa menjadi bagian dari wahyu (ilham) seperti hadits di atas dan bagi orang tertentu mimpi dapat mensugesti dirinya dalam kehidupannya dengan menerka-nerka ta’wil dari mimpinya. Sebagai contoh, “ Wah semalem gue mimpi nikah sama si A, jangan-jangan ini pertanda dia jodoh gue ! “ akhirnya orang tersebut berusaha mendekati si A. Contoh lainnya ketika seseorang bermimpi melompat dari tempat yang amat tinggi, ketika tersadar dia menjadi phobia dengan ketinggian. Atau seseorang yang bermimpi jadi penguasa, yang akhirnya diyakini bahwa takdirnya adalah menjadi seorang pemimpin dan dia berusaha mewujudkannya. Yups, tidak semua orang peduli dengan mimpinya, namun faktanya mimpi itu berpengaruh dalam kehidupan sebagian orang. Tebak siapa raja yang mengalami mimpi, lalu diartikan bahwa kekuasaannya akan runtuh oleh seorang laki-laki dari suatu kaum , lalu dia memerintahkan membunuh setiap bayi laki-laki yang lahir dari kaum tersebut? Banar sekali! Jawabannya adalah Fir'aun, tapi Fir'aun ke berapa? Cari sendiri ya. 

Walau mimpi itu menyimpan misteri, namun rupanya tidak semua mimpi mempunyai makna atau bisa dita’wilkan guys. Imam Abu Bakar Muhammad bin Sirin al Bashri atau yang akrab dipanggil Imam Ibnu Sirin, salah satu ulama salaf yang hidup pada tahun 33-110 H/653-729 M dalam kitabnya تَفْسِيْرُ الْأَحْلَامِ (Tafsir Mimpi) menyebutkan kriteria mimpi yang dapat dita’wilkan, diantaranya :

1. Psikologinya seimbang. (Kalau psikologi kamu sedang goyang semisal karena stress tak punya uang, dompet sudah mengering, lalu bermimpi turun hujan uang, maaf saja, mimpi kamu itu hampa, tak bisa dita’wilkan. Makanya cari pasangan yang tajir dikit, biar ga gitu-gitu amat mimpinya. Ngajarin matre)

2. Keadaan cuaca normal. (Jadi kalau kamu tidur di lapangan bola dan matahari lagi panas-panasnya, lalu kamu mimpi seperti sedang dibakar, maka mimpimu itu tak bisa dita’wilkan, makanya jangan tidur di lapangan ! Tidurlah sana di rumah sama pasangan yang udah halal…. Kalo ada.)

3. Tidak didahului pikiran atau keinginan yang akhirnya muncul dalam mimpi. (Kalau kamu jomblo karatan dan terlalu kebelet punya gebetan, lalu mimpi mendapatkan pasangan, sorry guys, the game is over, mimpimu tak dapat dita’wilkan, dunia memang kejam, peace.)

4. Tidur dalam keadaan suci (punya wudhu, tidak sedang junub atau haid)

5. Berdoa sebelum tidur

6. Dapat menceritakan keseluruhan alur mimpi dari awal sampai akhir dengan jelas.

So, bagaimana sekarang nih, jika mimpimu memenuhi kriteria tersebut, apa jadi makin penasaran apa makna dari mimpi kamu ? Jangan asal sembarangan mena’wilkan atau mengartikan mimpi guys, sebab kita tak tahu hakikat dari mimpi tersebut, karena terkadang simbol atau gambaran yang ada dalam mimpi, itu berbeda sekali dengan makna mimpi tersebut, bahkan terkadang mimpinya buruk ternyata mengandung makna baik, contohnya, masih dalam kitab Tafsir Mimpi-nya Imam Ibnu Sirin, beliau menjelaskan jika seseorang bermimpi melihat kotoran (tinja) dalam rumah, pertanda akan dapat untung. Bayangkan, melihat kotoran artinya dapat untung ! Untung itu sesuatu yang menyenangkan. Padahal dalam kenyataan, kalau kita liat kotoran atau tak sengaja menginjak kita jijiknya bukan main, buktinya tuh kotoran tak dipandangi terus kan ? Atau sepatu/sendalnya pasti langsung dicuci kan ? Tak mungkin tuh alas kaki ditaro di museum. Begitu juga sebaliknya, mimpi yang bagus (menyenangkan) mungkin artinya justru bermakna sebuah kesulitan, contoh, bermimpi menikahi seorang perempuan tapi tidak diketahui namanya, artinya orang tersebut akan meninggal. Sereeem banget kan guys ?! Mimpi menikah itu menyenangkan terutama buat para jomblo, tapi kalau tafsir mimpinya seperti itu, mendingan mimpi jadi jomblo selamanya dah, biar ngenes-ngenes juga yang penting panjang umur.

Nah ada lagi nih guys. Bagi sebagian orang, bisa mengetahui arti dari sebuah mimpi adalah sesuatu yang keren. Gimana enggak, kalau ada orang cerita, “ Eh semalem, gue mimpi begini nih … “ Dia langsung bisa jawab tanpa ragu karena dia belajar atau membaca kitab atau buku tafsir mimpi. Sekilas memang keren sih, tapi itu kalau tafsirannya baik atau normal, kalau tafsirannya bikin “ jump scare “ gimana ? Anggap saja kamu bisa menafsirkan mimpi atau selalu cek buku tafsir mimpi setelah mengalami mimpi, lalu kamu mimpi di malam yang pertama, yang maknanya kamu akan jatuh miskin, di malam kedua bermimpi lagi yang artinya pasangan kamu bakal selingkuh dan klimaksnya di malam ketiga anda bermimpi yang artinya malaikat maut berkata, “Hey, long time no see. Here i coming for you. Are you ready buddy?“. Nah lho, jreng-jreng… apa ga stress tuh hidup dapet mimpi tiap hari yang maknanya Killing Me Softly ?

Okay, jadi untuk urusan mimpi, dibawa santai aja. Tak perlulah kita tahu apa makna di balik mimpi tersebut. Jika mimpi itu indah, syukuri dan jangan ceritakan kepada orang yang hasud (dengki) kepada kita, sebagaimana diajarkan oleh Rasulullah SAW. Jika mimpi itu buruk, segera meminta perlindungan kepada Allah dengan cara-cara seperti dalam hadits di atas, yakni meminta perlindungan Allah dari syetan, meludah ke arah kiri, merubah posisi tidur dan yang tak kalah penting jangan diceritakan kepada orang lain (kebiasaan kita kalau mimpi buruk diceritain, PD lagi. Apalagi yang model.. “ Eh, eh tau gak sih , semalem gue mimpi sereeeeem banget. Jadi begini ya ceritanya …. “). 
 
Jika masih penasaran juga sama arti mimpinya, baik itu mimpi yang baik maupun yang buruk, anggaplah semuanya bermakna baik. Dengan begitu kita dapat optimis dalam hidup, tetap siaga, namun prosentase optimisnya lebih besar. Oke, semoga bermanfaat, sampe jumpa guys!
 
Oh iya, in sya Allah selama nulis di Blog yang sepi ini, gue ngak sendirian lagi, tapi ditemenin oleh kawan sekaligus abang kelas gue, namanya M. Fajri Syamsuddin, dan ini adalah salah satu hasil riset dia. thnks ka Fajri.
 
Refrensi :
  • تَفْسِيْرُ الْأَحْلَامِ Tafsir Mimpi, Imam Abu Bakar Muhammad bin Sirin al Bashri
 
Oleh: Al Faqih dan M. Fajri S.  

Share with your friends

Give us your opinion

Notification
This is just an example, you can fill it later with your own note.
Done